Selasa, 25 Januari 2011

tinju dan manfaatnya

Memukul sandsak merupakan latihan yang sempurna bagi kebugaran stamina. Anda akan dapat membangun kekuatan, kemampuan, stamina dan latihan jantung. Namun, mungkin anda akan kelelahan setengah mati setelah 15 menit. Meski begitu, dalam waktu singkat, anda juga akan memiliki punggung, bahu, otot lengan yang kuat dan stamina yang oke.

Akan sangat membantu bila anda mengetahui sedikit dasar olahraga tinju terlebih dahulu. “Sayangnya, hanya segelintir perempuan yang memiliki keinginan yang kuat untuk berlatih dengan cara seperti ini dengan telaten. Minimal, untuk membangun kekuatan dibalik kelemahannya. Hal seperti ini sangatlah berguna bagi kebugaran tubuh perempuan-perempuan masa kini,“ kata Justin Blair, pemilik Chrunch Street Boxing Gym di New York City. Jadi jika anda ingin mencoba, lakukan hal berikut.

Berdiri sekitar 1 meter dari sandsak
Kaki dan bahu anda di buka sejajar, kaki kiri menghadap sandsak searah jam 12, kaki kanan dibuka kearah jam 5. Posisikan tangan anda seperti layaknya gaya bertinju.

Pukulan kombinasi
Rapatkan tangan, dengan telapak tangan dikepal dan lalu lakukan right cross (pukulan menyilang) . Tambahkan satu persatu hook (pukulan dari sisi tubuh), uppercuts (pukulan dari bawah keatas), dan body shots. Paduan ini harus mencakup sekitar 5 straight jab (pukulan lurus kedepan) untuk setiap pukulan yang bertenaga.

Lakukan empat kali untuk setiap ronde yang berlangsung selama 3 menit. Dengan istirahat selama 3 menit dalam setiap rondenya. Pusatkan konsentrasi anda, pukul sasaran dengan pukulan yang teratur, jangan asal-asalan memukul.

Lakukan 70 sampai 80 kali pukulan setiap ronde
Di awal latihan, usahakan untuk mempertahankan tubuh agar tetap tegak sepanjang ronde. Kondisi yang prima akan lebih penting daripada kekuatan.

Yang diperlukan
Dalam melakukan latihan keras gaya lelaki bertinju ini, anda sangat memerlukan pembalut tangan, alat pengukur waktu dengan alarm, sarung tinju dan sandsak.

Saran
Pilihlah sarung tinju yang terbuat dari kulit. Karena selain lebih tahan lama, juga akan menghasilkan bunyi yang cukup mengagumkan. Tentunya, akan memacu adrenalin anda. Tak hanya lelaki, perempuan juga dapat memilih gaya latihan seperti ini, karena sangat efektif untuk membangun kekuatan dan kebugaran tubuh anda. Paling tidak, juga berguna untuk kepentingan membela diri. Siapa bilang perempuan tidak membutuhkan latihan yang sedikit keras gaya lelaki? (yz)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar